Wisata ke Bandung Naik Whoosh Kemana Saja? Ini Rekomendasinya

Photo of author

By admin

Bandung masih jadi destinasi favorit bagi sebagian orang khususnya yang tinggal di Jakarta. Terlebih saat ini, perjalanan ke Bandung lebih cepat dengan adanya kereta cepat Whoosh. Selain memiliki banyak pilihan tempat wisata, kuliner khas Bandung yang terkenal kelezatannya.

Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung

Wisata di Bandung

Berikut ini tempat wisata di Bandung yang wajib Anda kunjungi antara lain:

Bird & Bromelia Pavilion

Bagi Anda yang liburan brsama keluarga bisa berkunjung ke Bird & Bromelia Pavilion. Di sini Anda dapat melihat dan mengenal berbagai macam jenis burung bahkan berinteraksi secara langsung. Untuk harga tiketnya pun cukup terjangkau yaitu Rp. 35 ribu untuk weekdays dan Rp. 50 ribu untuk weekend dan hari libur.

Stone Garden Citatah

Anda ingin wisata alam dengan pemandangan yang instagramable? Stone Garden Citatah bisa jadi pilihan. Di tempat ini Anda bisa menikmati batuan alami yang unik karena terbentuk jutaan tahun yang lalu. Untuk tiket masuknya sendiri cukup murah yaitu Rp. 15 ribu/orang saja.

Lawangwangi Creative Space

Jika Anda menyukai dunia seni, Lawangwangi Creative Space menjadi tempat yang wajib kalian kunjungi saat di Bandung. Memadukan konsep seni dan wisata kuliner, tempat ini cocok untuk bersantai sambil menikmati pemandangan alam. Apalagi untuk tiket masuknya tidak dipungut biaya alias gratis. Sedangkan untuk harga makanan juga cukup terjangkau yaitu mulai dari Rp. 5 ribu saja.

Kebun Teh Rancapali

Menikmati hamparan teh yang hijau bisa jadi pilihan bagi Anda menghabiskan liburan di Bandung. Terletak di kawaan Ciwedey, perkebunan teh ini juga bisa menjadi tempat belajar proses pengolahan teh dari para petani. Untuk haga tiket masuk juga cukup murah yaitu Rp. 5 ribu per orang.

Kebun teh Rancapali

Taman Langit Pangalengan

Bagi Anda yang menyukai kegiatan outdoor seperti berkemah atau hiking, Taman Langit Pengalengan bisa jadi pilihan. Tempat wisata di Bandung ini selain memiliki pemandangan yang indah juga menyediakan berbagai spot foto yang instagramable. Untuk tiket masuknya hanya Rp. 10 ribu untuk dewasa dan Rp. 5 ribu untuk anak-anak.

Mudahnya Wisata ke Bandung Naik Whoosh

Kehadiran kereta cepat Whoosh melipat jarak Bandung dengan jakarta hanya hitungan menit saja. Kereta yang memiliki kecepatan hingga 350km/jam menjadi pilihan moda transportasi yang cepat, nyaman dan mudah ke destinasi wisata di Bandung.

Selain itu untuk pesan tiket kereta cepat Whoosh juga cukup mudah. Terutama bagi Anda pengguna BRImo dari BRI Anda dapat memesannya langsung di aplikasi perbankan tersebut.

Ada beberapa langkah pesan tiket kereta Whoosh via BRImo yaitu:

  • Login ke aplikas BRImo yang sudah aktif dan terkoneksi internet
  • Pilih fitur “Lifestyle” lalu “Travel” dan kemudian “Whoosh”
  • Pilih stasiun keberangkatan serta tujuan, termasuk juga tanggal keberangkatan. Jadi Anda dapat memesan tiket kereta Whoosh jauh hari agar tidak kehabisan terutama di masa liburan
  • Lengkapi data yang dibutuhkan termasuk kursi yang diinginkan
  • Setelah data sudah lengkap dan benar, segera konfirmasi pembayaran
  • Jika proses pesan tiket Whoosh berhasil maka e-tiket akan dikirim ke email yang terdaftar.

Mudah kan pesan tiket Whoosh dengan BRImo? Jangan lupa cek juga promo yang ada BRImo agar banyak keuntungan yang Anda dapatkan.

BRImo FSTVL 2024

Satu lagi nih, saat ini BRI sedang mengadakan BRImo FSTVL 2024 berlimpah hadiah. Ada 5 unit BMW, Hyundai Creta Alfa hingga 1.000 keping emas yang siap Anda bawa pulang. Caranya mengikuti program BRImo FSTVL ini yaitu melalui undian berhadiah dan redeem poin dari BRI.

Nah, setiap nasabah yang memiliki saldo minimal Rp. 10 juta dan berlaku kelipatannya akan mendapatkan kupon undian. Sedangkan untuk poin sendiri bisa didapatkan dengan melakukan berbagai transaksi melalui BRImo, termasuk beli tiket Whoosh.

Jadi, yuk tingkat saldo tabungan BRI dan jangan lupa perbanyak transaksi agar peluang menang Anda semakin besar. Untuk informasi selengkapnya, segera kunjungi website resmi dari BRI

#BRImo #BRImoMudahSerbaBisa #BRImoFSTVL #BerlimpahHadiah

Bagikan:

Tinggalkan komentar